Jenis Kelinci Holland Lop Serta Perawatan Dan Harga

Jenis Kelinci Holland Lop Serta Perawatan Dan Harga

Setelah setahunan mencari jenis kelinci holland lop yang sesuai budget, akhirnya dapat juga kelinci holland lop. Sebenarnya saya sudah mencari jenis kelinci holland lop semenjak tiga tahun lalu, namun kala itu jenis kelinci holland lop masih tergolong sulit, hingga akhirnya saya menjatuhkan pilihan pada fuzzly lop, namun setelah si Kimchi fuzzy lop RIP. Saya kembali mencoba untuk mengadopt jenis kelinci holland lop, beruntung banget karena sekarang, jenis kelinci ini sudah tergolong banyak.

Harga kelinci holland lop

Seperti Apa Fuzzy Lop?
Sebenarnya jenis kelinci holland lop itu apa sih? Holland lop merupakan jenis kelinci hias paling populer dan secara fisiologi nggak jauh berbeda dari fuzzy lop, hanya saja jenis kelinci holland lop mempunyai bulu yang pendek, tubuh lebih membulat serta untuk jantan wajah terutama pipinya besar dan bulat. Ukurannya medium nggak besar maupun kecil.

Hati-Hati Ketika Membeli
1. Nggak ada di pasar hewan/pinggir jalan
Holland lop merupakan jenis kelinci yang sulit dikembangbiakan dari pada saudaranya fuzzy lop yang mudah sekali berkembangbiak. Jadi kalau menemukan holland lop di pinggir jalan atau pasar hewan, itu adalah tanda tanya besar? Apa benar holland lop murni atau silangan dengan fuzzy lop atau bahkan fuzzy lop dibilang holland lop.
Mengapa holland lop di pasar hewan atau pinggir jalan patut dipertanyakan, karena holland lop jenis kelinci yang paling rentan mati. Kepanasan atau kehujanan dan stress sedikit saja holland lop bisa mati mendadak, jadi nggak mungkin banget bisa kuat dipajang berhari-hari di pinggir jalan.
2. Price?
Sedangkan untuk range harga seekor holland lop bergantung pada kualitas. Biasanya breeder akan bilang brood dan non brood atau pet quality, yang paling murah akan dilabeli pet quality. Bahkan untuk pet quality saja, kemungkinan anda harus merogoh kocek sebesar 400-500 ribu. Itupun untuk anakan holland lop berusia 3 bulanan, kalau pet quality di atas 3 bulanan maka lain lagi harganya. 
3. Beli dimana?
Karena jenis kelinci holland lop rentan dan mahal, disarankan membeli dari breeder bermutu, sehingga kalau terjadi apa-apa bisa langsung konsultasi dan bergaransi. Amat disayangkan sudah membeli mahal-mahal, tapi mati tiba-tiba dalam hitungan hari setelah di rumah.

Karakteristik Holland Lop
Sama seperti fuzzy lop, jenis kelinci holland lop adalah jenis kelinci yang independent dan playfull. Dia senang banget main namun belum tentu bisa bonding dengan ownernya. Kasarnya seperti kucing persia, jenis kelinci holland lop pun bukan tergolong kelinci yang aktif sebab ia lebih banyak santai dari lompat sana-sini.
Cara Pelihara Holland Lop
1. Holland lop merupakan jenis kelinci yang paling gampang mati. Holland lop rentan dengan semua hal, panas, dingin, stress jadi mau nggak mau memang peliharanya pun harus ekstra hati-hati. Amat tidak disarankan bagi owner yang baru pertama kali memelihara kelinci.
2. Ketimbang saudaranya yang berbulu panjang, yakni fuzzy lop. Jenis kelinci holland lop ini gampang sekali moulting atau rontok bulunya, bahkan ketika proses moulting parah banget. Sehingga mau nggak mau, harus disupport dengan vitamin tambahan biar proses moulting cepat selesai.

3. Nah, seperti yang sudah ditulis di atas, jenis kelinci holland lop ini memang paling rentan. Artinya holland lop pun rentan terhadap berbagai penyakit yang biasa menyambangi kelinci, sebut saja scabies dan mencret bahkan pilek yang jarang pada kelinci pun gampang kena ke holland lop. Jadi memang harus serba ekstrak untuk bisa sukses memelihara holland lop.

Termasuk untuk makanan, jangan harap bisa punya holland lop sehat, cantik dan berumur panjang kalau cuma dikasih pelet murah, harus selalu sedia hay dan pelet bermutu.
4. Holland lop pun bukan jenis kelinci yang cocok bagi anak-anak, bahkan untuk anak di atas umur 12 tahun, Bayangkan holland lop dengan kaki pendeknya di kejar-kejar lalu diangkat, digendong kemudian stress, maka simsalabim holland lop akan mati dengan sendirinya.

kelinci holland lop

Overall, jenis kelinci holland lop merupakan peliharaan yang compact dan cocok bagi yang nggak punya halaman atau rumah besar, tapi holland lop bukan peliharaan bagi mereka yang first time owner. Di balik bentuk holland lop yang super duper imut dengan wajah bulatnya, terdapat komitmen dan budget besar untuk memeliharanya. Jadi jangan pernah berpikir jenis kelinci holland lop adalah peliharaan yang mudah dan murah.




Reactions

Post a Comment

0 Comments